LP3M UPNVJ

LP3M-UPNVJ, Rabu 27 September 2023 melaksanakan evaluasi dan paparan kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), di Ra Suites Simatupang. Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak wakil rektor bidang akademik UPN Veteran Jakarta, ketua LP3M, Kepala Pusat MBKM serta PIC MBKM tiap program studi. Kegiatan ini dilaksanakan guna mengetahui dan memastikan capaian pembelajaran mahasiswa dalam mengikuti kegiatan MBKM. Maka dari itu, dengan kegiatan ini diharapkan tiap program studi UPN Veteran Jakarta lebih memaksimalkan mahasiswanya agar aktif dalam mengikuti kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka dan nantinya akan menghasilkan lulusan yang siap menghadapi perubahan sosial, budaya, dunia kerja, dan kemajuan teknologi yang pesat.

Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dapat mengembangkan potensi yang dimiliki sesuai dengan passion dan bakatnya melalui program-program experiential learning dengan jalur yang fleksibel. Dari beberapa program MBKM, mahasiswa UPN Veteran Jakarta lebih banyak mengikuti jenis program MBKM yaitu Magang Praktik Kerja, Studi Independen, Aktualisasi Bela Negara. Diharapkan kedepannya agar dapat mengikuti seluruh program MBKM yang ada, dengan hal ini dapat mengembangkan sistem penjaminan mutu akadmeik.

Share :