LPMPP UPNVJ

Jakarta, 7 Mei 2025 — Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) melalui Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) terus memperkuat komitmennya dalam mewujudkan tata kelola perguruan tinggi yang unggul dan berkelanjutan. Salah satu langkah strategis yang tengah dilakukan adalah penyusunan Dokumen Rencana Strategi Bisnis (RSB) UPNVJ Tahun 2025–2029, yang akan menjadi pedoman utama dalam pengembangan institusi selama lima tahun ke depan.

Kegiatan finalisasi dipimpin langsung oleh Rektor UPNVJ, Prof. Dr. Anter Venus, MA., Comm., dan dihadiri oleh para Wakil Rektor, Dekan dari seluruh fakultas, serta pimpinan unit strategis seperti LPMPP, LPPM, Keuangan, Akademik, dan unit-unit pendukung lainnya.

Penyusunan dokumen RSB dilaksanakan secara komprehensif dan partisipatif dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan internal universitas. Proses finalisasi dokumen ini mencakup penetapan indikator dan target strategis sebagai landasan dalam memastikan arah pembangunan institusi tetap terukur dan fokus pada peningkatan mutu.

Acara diawali dengan sambutan dari Kepala LPMPP, Satria Yudhia Wijaya, SE., MS., Ak., yang menyampaikan apresiasi atas kehadiran para pimpinan universitas serta menekankan pentingnya sinergi dalam penyusunan dokumen strategis ini. “Kehadiran Bapak dan Ibu pimpinan merupakan bentuk komitmen bersama dalam membangun masa depan UPNVJ yang lebih baik,” ujarnya.

Selanjutnya, peserta mengikuti pemaparan mengenai kerangka kerja dan pembagian tugas dalam proses finalisasi dokumen. Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi kerja mandiri, di mana masing-masing tim melakukan penyusunan dan penyesuaian bagian dokumen sesuai bidang tanggung jawabnya. Sesi ini bertujuan untuk memastikan keterlibatan aktif seluruh unit dalam merumuskan isi dokumen secara lebih fokus dan rinci.

Setelah sesi kerja mandiri, peserta melanjutkan ke waktu istirahat, salat, dan makan (ishoma). Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan sesi review yang dipimpin langsung oleh Rektor. Dalam sesi ini, dilakukan pembahasan mendalam terhadap substansi dokumen, termasuk penyempurnaan indikator kinerja dan penyesuaian target strategis agar selaras dengan dinamika pendidikan tinggi di masa depan.

Melalui kegiatan ini, UPNVJ menegaskan keseriusannya dalam merancang arah pengembangan institusi secara terstruktur, kolaboratif, dan berorientasi pada mutu. Finalisasi dokumen RSB 2025–2029 menjadi tonggak penting dalam menciptakan sistem tata kelola universitas yang unggul, profesional, dan berkelanjutan.

Share :