LP3M UPNVJ

Bekasi, 19 Juli 2024 – Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) menggelar acara finalisasi buku kurikulum program studi yang bertempat di Avenzel Hotel & Convention, Jl. Raya Kranggan, Kelurahan Jatisampurna, Cibubur, Jatisampurna, Kota Bekasi, pada tanggal 16-18 Juli 2024. Acara ini dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, para Kaprodi, dan operator sistem Unisys.

sambutan ka lpmpp finalisasi buku kurikulum

Acara secara resmi dibuka oleh Kepala Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran Satria Yudha Wijaya, SE., MS., Ak., dimulai dengan sambutan dari Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Henry Binsar Hamonangan Sitorus., S.T., M.T. yang memberikan apresiasi atas dedikasi dan kerjasama seluruh pihak yang terlibat dalam proses penyusunan kurikulum ini.

wakil rektor bidang akademik memberikan arahan

Selama tiga hari, peserta melakukan kerja mandiri dan penginputan data ke dalam sistem Unisys. Proses ini berjalan dengan lancar berkat kerjasama antara Kaprodi dan operator sistem. Mereka bekerja keras untuk memastikan bahwa kurikulum yang disusun sesuai dengan standar mutu yang telah ditetapkan oleh universitas.

Dr. Henry Binsar Hamonangan Sitorus., S.T., M.T. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya UPNVJ untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan memastikan bahwa kurikulum yang ada selalu relevan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan kebutuhan industri. “Ujarnya”

foto bersama tim penyusun buku kurikulum

Dengan selesainya finalisasi buku kurikulum ini, diharapkan bahwa program studi di UPNVJ akan semakin mampu menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja.

Share :