LP3M UPNVJ

Jakarta, 10 Juni 2024 – Dalam upaya terus meningkatkan mutu pendidikan, Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) menggelar rapat tinjauan manajemen yang dilaksanakan secara hybird dan dihadiri oleh Kepala LPMPP, Sekretaris serta Tim TU.

Rapat tinjauan manajemen ini merupakan bagian dari agenda rutin LPMPP untuk mengevaluasi pencapaian, meninjau strategi, dan merumuskan langkah-langkah ke depan dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan di UPNVJ.

Dalam pembukaan rapat, Kepala LPMPP menekankan pentingnya kolaborasi antara seluruh pihak terkait untuk mencapai tujuan bersama dalam menjaga dan meningkatkan mutu pendidikan. Dia juga menyampaikan pentingnya transparansi, akuntabilitas, dan kerja tim dalam mencapai kesuksesan. Selain itu, diharapkan para pegawai untuk menerapkan dengan sungguh-sungguh Kode Etik yang tercantum dalam Peraturan Rektor Nomor 5 Tahun 2018 tentang tata nilai, budaya kerja, dan kode etik pegawai di UPNVJ.

Rapat ini membahas berbagai isu strategis, termasuk evaluasi program-program yang telah dilaksanakan, Koordinasi penugasan terkait surat menyurat, pengembangan kurikulum, serta rencana tindak lanjut untuk periode selanjutnya.

Dengan melaksanakan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) ini menegaskan komitmen LPMPP untuk menjadi garda terdepan dalam memastikan kualitas pendidikan yang terbaik bagi UPNVJ dan Meningkatkan efisiensi serta efektivitas dalam pelaksanaan program penjaminan mutu dan pengembangan pembelajaran.

Share :