LPMPP UPNVJ

Jakarta, 22 Mei 2024 – Kepala Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) melaksanakan kegiatan pemberian Insentif atas capaian re-akreditasi Unggul S1 Teknik Mesin. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Rapat LPMPP dan dihadiri oleh PLT Dekan Fakultas Teknik, Kaprodi S1 Teknik Mesin, Sesprodi Teknik Mesin, dan Tim TU LPMPP.

Dalam sambutannya Ka. LPMPP menyampaikan “Terimakasih kepada program studi S1 Teknik Mesin yang telah mencapai akreditasi Unggul. Diharapkan dengan hal ini dapat memacu program studi lainnya untuk mencapai akreditasi tersebut, dan juga menjadi amanah untuk program studi S1 Teknik Mesin agar mempertahankan akreditasi unggul tersebut.”

Dalam pencapaian re-akreditasi unggul program studi S1 Teknik Mesin, mendapatkan insentif sebesar Rp. 25.000.000,- dari UPN “Veteran” Jakarta yang nantinya digunakan untuk keperluan dan kebutuhan yang dapat menunjang program studi.

PLT Dekan Fakultas Teknik beserta jajarannya dengan bahagia telah mencapai di titik re-akreditasi unggul setelah melewati beberapa proses. Seperti apa yang disampaikan oleh PLT Dekan FT “Saya sangat bersyukur dan berterimakasih kepada seluruh tim pendukung re-akreditasi S1 Teknik Mesin khususnya kepada para pemimpin UPNVJ yang sudah memberikan tantangan dan dukungan sehingga S1 Teknik Mesin dapat meraih akreditasi unggul. Sekaligus berterimakasih kepada Tim S1 Teknik Mesin berjuang bersama setelah melewati beberapa proses. Insentif ini sebagai amanah untuk program studi, agar dapat digunakan sebaik-baiknya”

Fakultas Teknik sudah memiliki 2 dari 4 program studi yang mendapat akreditasi unggul antara lain S1 Teknik Mesin dan S1 Teknik Industri, berharap seluruh fakultas teknik bisa mencapai dititik akreditasi unggul yang nantinya dapat menarik minat calon mahasiswa.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memotivasi program studi lainnya, dan dapat meningkatkan kualitas UPN “Veteran” Jakarta. Karena, akreditasi unggul di perguruan tinggi tidak hanya mencakup pengakuan kualitas pendidikan tinggi yang tinggi, tetapi juga berdampak pada daya saing, reputasi, inovasi, dan kemampuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara keseluruhan.

Share :